Dinas Komunikasi Informasitka, Statistika, dan Persandian Provinsi Sulawesi Selatan
Jl. Urip Sumoharjo No.269, Makassar, Sulawesi Selatan
17 Jul 2017
Alhamdulillah Wasyukurillah, marilah kita senantiasa memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, atas Rahmat dan Hidayah-Nya sehingga kita dapat menyelesaikan tugas kita membuat website Dinas Kominfo Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Provinsi Sulawesi Selatan sebagai salah satu media dalam memberikan informasi kepada masyarakat.
Dengan adanya Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2016 tentang Pemerintahan Daerah dimana salah satu kontennya adalah memberikan kewenangan kepada pemerintah daerah dalam pengelolaan informasi komunikasi, yang melahirkan suatu lembaga baru Pemprov Sulsel yaitu Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian, yang salah satu tugasnya adalah melakukan diseminasi informasi terkait penyelenggaraan pemerintahan.
Oleh karena itu untuk mendukung kegiatan diseminasi informasi, maka perlu membuat media tersendiri dalam bentuk website (diskominfo.sulselprov.go.id) yang menyajikan informasi baik dalam bentu news maupun data yang dibutuhkan oleh masyarakat dan mudah diakses melalui internet kapan dan dimana saja. Kehadiran website Diskominfo ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam mendapatkan informasi terkait Dnas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Prov. Sulsel mulai dari Profil, Visi Misi, Tupoksi, Struktur Organisasi, dan Nama para Pejabat. Di website diskominfo.sulselprov.go.id ini juga memuat tentang Program Kerja, Rencana Kerja, DPA, Rencana Aksi PPK dan galeri Kegiatan Dinas Kominfo-SP. Disamping itu juga ada Produk Hukum terkait dengan Perda, Pergub dan Info Publik.
Saya berharap dengan kehadiran Website diskominfo.sulselprov.go.id diharapkan dapat menjadi solusi dalam mendapatkan informasi terkait Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Prov Sulsel.