Sarana
logo
blog
Diskominfo-SP Sulsel

07 Jan 2020

Pemprov Sulsel Perkuat Peran Kemenag Rawat Kerukunan

MAKASSAR— Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), HM Nurdin Abdullah, mendukung keluarga besar Kementerian Agama (Kemenag) Sulsel menjadi pelopor dalam menjaga kerukunan dan kedamaian di daerah masing-masing.

"Jadilah pencerah dan pelopor terkait kerukunan dan kedamaian di wilayah kerjanya masing-masing," kata Nurdin Abdullah dalam keterangannya di Makassar, Senin (6/1).

Mantan Bupati Bantaeng dua periode itu mengaku, Kementerian Agama di usianya yang ke-74 tahun telah memperlihatkan pengabdian dan kerja kerasnya dalam membantu perjalanan bangsa, termasuk menciptakan kerukunan antar umat beragama. "Semoga Kemenag khususnya di Sulsel bisa menjadikan kondisi lebih baik lagi ke depan," ujarnya.

Dia juga mengapresiasi kerja bersama keluarga besar Kementerian Agama Sulsel atas pencapaian prestasinya selama ini. Utamanya terkait indeks kerukunan umat beragama yang memperoleh nilai tinggi di Sulsel. "Kerukunan antar umat ini penting karena menjadi faktor utama dalam mendongkrak perkembangan dan kemajuan ekonomi bagi rakyat dan daerah kita," ucapnya.

Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sumsel, Anwar Abubakar, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kemenag Sulsel atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini sehingga mampu meraih sejumlah prestasi tingkat nasional. “Kepada gubernur serta jajaran pimpinan daerah kabupaten kota di Sulsel, Forkopimda dan seluruh mitra kerja Kemenag, kami secara khusus menghaturkan terima kasih atas sinergitas yang terjalin baik selama ini, sehingga program Kemenag berjalan dengan baik dan sukses, semoga kerjasama ini lebih dipererat dan ditingkatkan," jelas Anwar.

Informasi Lebih Lanjut